Perbandingan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dollar Amerika dan Dollar Swiss Frans (CHP) Dengan Metode Fuzzy Time Series (FTS) Markov Chain dan Double Exponential Smoothing

  • Fika Delsafitri Universitas Tamansiswa Padang
  • Siska Resti Universitas Tamansiswa Padang
  • Yurniati Yurniati Universitas Tamansiswa Padang

Abstract

Perekonomian Indonesia banyak dipengaruhi perekonomian internasional sehingga nilai tukar rupiah sangat dibutuhkan oleh masyarakat dalam kehidupan perekonomianya. Perekonomian Indonesia dipengaruhi juga kondisi perekonomian dari negara lain, salah satunya adalah perekonomian Amerika dan Swiss dimana Indonesia masih memiliki hutang Internasional. Ketika terjadi penurunan nilai tukar Rupiah terhadap Dollar akan mempengaruhi jumlah hutang luar negeri yang harus dibayarkan. Biaya produksi industri baik impor maupun ekspor juga dipengaruhi oleh meningkat atau menurunnya nilai tukar Rupiah terhadap Dollar Amerika. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah hasil peramalan nilai tukar Rupiah terhadap Dollar Amerika dan Dollar Swiss Franc (CHF) dengan metode fuzzy time series (FTS) Markov Chain. Hasil dari penelitian ini berdasarkan peramalan nilai tukar rupiah terhadap Dollar Amerika mengggunakan metode Fuzzy Time Series terjadi peningkatan yaitu pada tanggal 16 juni sebesar 16259,583 dan tanggal 17 juni sebesar 16259,583 dengan nilai MAPE 0,49%. yaitu dengan kategori cukup karena 20%-50%. Hasil peramalan nilai tukar rupiah terhadap Dollar Swiss mengggunakan metode Fuzzy Time Series tanggal 16 Juli 2024 sebesar 18153,92 dan 17 Juli 2024 sebesar 18153,92 dengan nilai MAPE 0,44 %. yaitu dengan kategori cukup karena 20%-50%.

References

Amalutfia, S. Y., & Hafiyusholeh, M. (2020). Analisis Peramalan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dollar dan Yuan Menggunakan FTS-Markov Chain. Vygotsky: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika, 2(2), 102-113.

Arifin, S., & Mayasya, S. (2018). Faktor- faktor yang mempengaruhi nilai tukar rupiah terhadap dolar amerika serikat. Jurnal Ekonomi-Qu, 8(1).

Fogarty, Donald W., Blakstone Jr., John H,;Hoffmann, Thomas R. 3th (2002), Production & inventory management, 2nd Edition., South-Western Publising Co, 2002.

Jatipaningrum, M. T., Suryowati, K., & Un, L. M. M. E. (2019). Prediksi Kurs Rupiah Terhadap Dollar Dengan FTS-

Markov Chain dan Hidden Markov Model. Jurnal Derivat: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika. 6(1), 32-41.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Tsaur, R.C. (2012). A Fuzzy Time Series-Markov Chain Model With An Application To Forecast The Exchange Rate Between The Taiwan And US Dollar. International Journal of Innovative Computing, Information and Control, 8:4931-4942.
Published
2025-01-22
How to Cite
DELSAFITRI, Fika; RESTI, Siska; YURNIATI, Yurniati. Perbandingan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dollar Amerika dan Dollar Swiss Frans (CHP) Dengan Metode Fuzzy Time Series (FTS) Markov Chain dan Double Exponential Smoothing. Jurnal Edumatika, [S.l.], v. 1, n. 2, p. 107-118, jan. 2025. ISSN 0000-0000. Available at: <https://ojs.unitas-pdg.ac.id/index.php/edumatika/article/view/1088>. Date accessed: 07 feb. 2025.