TY - JOUR AU - meriati, meriati AU - Hidayat, Muhammad Sukron AU - Badal, Bustari PY - 2021 TI - PENGARUH PEMBERIAN PUPUK KOMPOS TINJA TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) DI MAIN NURSERY JF - Jurnal Embrio; Vol 13 No 2 (2021): Jurnal Embrio KW - N2 - Penelitian tentang Pengaruh Pemberian Pupuk Kompos Tinja Terhadap Pertumbuhan Bibit Kelapa Sawit ( Elaeis guineensis Jacq) di Main – Nursery telah dilaksanakan di Kelurahan Koto Panjang Ikur Koto Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat, waktu penelitian dari bulan Mei 2019 sampai Juli 2019. Tujuan dari penelitian adalah untuk mendapatkan dosis pupuk kompos tinja manusia yang terbaik untuk pertumbuhan bibit kelapa sawit di main nursery. Penelitian dalam bentuk percobaan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan dan 4 ulangan, sehingga terdapat 24 satuan percobaan. Setiap satuan percobaan terdiri dari 3 polybag tanaman sehingga terdapat 72 polybag. Sebagai perlakuan adalah A = Kontrol (Tanpa perlakuan kompos tinja), B = Media tanam (tanah : kompos) 9 : 1, C = Media tanam (tanah : kompos) 8 : 2, D = Media tanam (tanah : kompos) 7 : 3, E = Media tanam (tanah : kompos) 6 : 4, F = Media tanam (tanah : kompos) 5 : 5. Data hasil pengamatan yang diperoleh, dianalisis dengan uji lanjut Duncant’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf nyata 5 %. Hasil penelitian menunjukkan pemberian pupuk kompos tinja manusia berpengaruh sangat berbeda nyata terhadap pertambahan tinggi tanaman, bobot segar bagian atas, bobot kering bagian atas, bobot segar akar, dan berbeda nyata terhadap bobot kering akar tetapi tidak berbeda nyata pada pertambahan diameter bonggol dan jumlah daun (helai).  Pemberian kompos tinja terbaik adalah perlakuan E Tanah : kompos Tinja (6 : 4). UR - https://ojs.unitas-pdg.ac.id/index.php/embrio/article/view/706