ANALISIS KREATIVITAS DAN INOVASI PRODUK TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING PADA COFFEE SHOP DI KOTA PADANG

  • Dinda Kurnia Putri Universitas Tamansiswa Padang
  • Mega Putri Nolasary Universitas Tamansiswa Padang
  • Fanny Wulanda Universitas Tamansiswa Padang
  • Dwi Fuji Wahyuni Universitas Tamansiswa Padang

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kreativitas dan inovasi produk terhadap keunggulan bersaing pada Coffee Shop di Kota Padang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian kuantitatif deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik sampling jenuh, dengan jumlah responden adalah 78 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil regresi linier berganda yang di olah menggunakan SPSS versi 25.0. hasil penelitian dengan taraf signifikan 5% ditemukan bahwa: (1) kreativitas tidak berpengaruh secara signifikan terhadap keunggulan bersaing, (2) inovasi produk berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap keungggulan bersaing, (3) kreativitas dan inovasi produk secara simultan berpengaruh terhadap keunggulan bersaing. Hasil koefisien determinasi sebesar 68,8% sedangkan sisanya 31,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Published
2025-02-12
How to Cite
PUTRI, Dinda Kurnia et al. ANALISIS KREATIVITAS DAN INOVASI PRODUK TERHADAP KEUNGGULAN BERSAING PADA COFFEE SHOP DI KOTA PADANG. JUMARI: JURNAL MANAJEMEN RETAIL, [S.l.], v. 2, n. 1, feb. 2025. Available at: <https://ojs.unitas-pdg.ac.id/index.php/JRP/article/view/1132>. Date accessed: 26 mar. 2025.